KSOP Panarukan Siap Digitalisasi Layanan

123
Kepala Kantor KSOP Kelas IV Panarukan, Herland Aprilyanto (tengah) saat penandatanganan pakta integritas Kementerian Perhubungam bersama UPT Ditjen Hubla yang lain di Hotel The Sultan Jakarta, Selasa (13/12/2022).

titikomapost.com, JAKARTAKantor KSOP Kelas IV Panarukan ikut serta dalam penandatanganan Pakta Integritas dan Go Live Aplikasi Inaportnet di 32 Pelabuhan pada tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Kementerian Perhubungan di Hotel The Sultan Jakarta, Selasa (13/12/2022).

Dalam penandatanganan pakta integritas itu, peserta juga mendapat pengarahan dari Menteri Perhubungan terkait dengan Peningkatan Digitalisasi Pelabuhan.

Kepala Kantor KSOP Kelas IV Panarukan bersama UPT lain saat menunjukkan pakta integritas yang telah ditandatangani.

Kepala Kantor KSOP Kelas IV Panarukan, Herland Aprilyanto mengatakan, penandatanganan pakta integritas yang telah dilakukan bersama beberapa unit pelaksana teknis (UPT) di jajaran Dirjen Perhubungan Laut itu mengamanahkan kepada KSOP Kelas IV Panarukan melakukan layanan berbasis digital guna meningkatkan pelayanan kepada pengguna jasa.

“Kami salah satu yang ikut serta dalam melaunching atau meresmikan sistem pelayanan Inaportnet di 2022 ini,” katanya, Selasa (13/12/2022) di jakarta.

Menurut Herland, penerapan sistem Inaportnet di Pelabuhan bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kapal dan barang, mengingat kegiatan kapal di Situbondo untuk Pelayaran nasional mencapai 80 sampai 90 call dan pelayaran rakyat tercatat 90 sampai 100 call per bulannya. Karenanya, sudah wajar kalau ditingkatkan dengan menggunakan layanan Inaportnet guna mempermudah melakukan pengawasan, pengendalian dan pengaturan pelayanan kapal dan barang di pelabuhan.

Baca Juga  Dua Penghargaan Ditkapel Diterima KSOP Tanjung Priok  

“Dengan diresmikan sistem inaportnet di KSOP Kelas IV Panarukan itu akan menjadi langkah awal dari upaya dalam memasuki era digitalisasi dan industri 4.0, dimana pelabuhan dituntut melakukan pelayanan dengan cepat, mudah dan transparan sehingga dapat bersaing di tingkat global,” jelas Herland.

Herland berharap, agar semua pengguna jasa segera menyesuaikan dengan inaport  sehingga semua pelayanan kapal bisa terlayani dengan Inaport. Dia pun bersyukur bahwa seluruh pengguna jasa yang berada di wilayah ksop panarukan ternyata sudah siap untuk mendukung dan mensupport program dengan pelayanan menggunakan INAPORTNET.

“Komitmen KSOP menjalankan dan mengamanahkan isi dari Pakta Integritas tersebut,” pungkasnya. (RG)

Titikomapost.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE